Kecamatan Muara Padang, Kabupaten Bayuasin, Sumatera Selatan

Senin, 29 Oktober 2012

MUSYAWARAH RAYA III IMAMUPA (Ikatan Mahasiswa Muara Padang)

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Salam Sejahtera.

       Berucap syukur atas terselenggaranya MUSRA ke-3 IMAMUPA, pada hari Sabtu, 27 Oktober 2012, pukul 10.00 WIB di kediaman Saudari Rosi Andriani, Ds. Daya Makmur  Jlr 18 C4. Yang telah memunculkan nama baru dalam tonggak berdirinya organisasi kemahasiswaan Ikatan Mahasiswa Muara Padang, demi melanjutkan perjuangan untuk mencapai Visi & Misi Organisasi yang luhur.
        Telah tertulis dalam sejarah IMAMUPA, bahwa Saudara Amir Aziz sebagai Ketua Umum IMAMUPA  dan Saudara Syaefi Idris sebagai Wakil Ketua Umum IMAMUPA ke-3 beserta Kepengurusan Priode 2012-2013 dalam MUSRA III IMAMUPA.

      Terima Kasih dan Bangga IMAMUPA Ucapkan kepada Kepengurusan priode 2011-2012, Sobat MaSi yang bersedia hadir dalam MUSRA ke-3 IMAMUPA serta untuk Sobat Masi yang memberikan pikiran, tenaga dan doanya untuk kejayaan IMAMUPA. Dan Terima Kasih kepada Keluarga Besar Om Bardi yang telah berulang kali bersedia menyediakan tempat dan turut mendukung Ikatan Mahasiswa Muara Padang.

      Harapan Kami, IMAMUPA dapat menjadi Organisasi pemersatu, tempat berbagi ilmu dan mencurahkan aspirasi Mahasiswa/i asal Kecamatan Muara Padang.

“Janganlah melihat ke masa depan dengan mata buta! Masa yang lampau adalah berguna sekali untuk menjadi kaca bengala dari pada masa yang akan datang.” (Pidato HUT Proklamasi 1966, Soekarno)

Ttd

IMAMUPA
(KADEP KONINFO-Dedik Afriansyah)
       

Sabtu, 14 Juli 2012

Buka Puasa Bersama Sobat MaSi

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu,
Salam Sejahtera,

Apa Kabar Sobat MaSi,

Sebentar lagi bulan yang kita nantikan yaitu bulan Ramadhan akan tiba, seperti biasa umat muslim Indonesia khususnya warga IMAMUPA akan melaksanakan kewajiban (berpuasa). Semoga puasa kita nanti mendapatkan Ridho dari Allah SWT.

Untuk mengisi kekosongan pada bulan Ramadhan, maka akan diadakan BUKA PUASA BERSAMA yang insyallah akan dilaksanakan. Masalah waktu dan tempat serta teknis kegiatan, diharapkan Pengurus IMAMUPA untuk mendiskusikannya.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menjalin persaudaraan dan tali silahturahmi serta menyatuhkan visi & misi antar sesama mahasiswa Kecamatan Muara Padang.

Diharapkan Partisipasinya.

Wasalamualaikum,


: D


IMAMUPA

Minggu, 27 Mei 2012

Kuliah Atau Kerja ?

Kuliah atau Kerja ? 
pertanyaan itu sering kali muncul saat kita akan atau telah selesai pendidikan, biasanya saat kelulusan SMA/SMK/MA. Seperti penulis pernah alami, hal tersebut memang mengganggu pikiran dan waktu-waktu itu kita akan mencoba mengambil keputusan yang bisa dibilang menentukan masa depan kita. Memang dirasa sangatlah berat bagi kita untuk mengambil keputusan itu, tapi penulis mencoba membantu/memberi saran bagaimana kita harus bersikap.

Kuliah memang membutuhkan biaya yang tidak sedikit, sebaiknya dibicarakan bersama orang tua. Saran dari orang tua atau yang lainnya juga harus kita pertimbangkan. Jika orang tua meminta anda untuk kuliah, sebaiknya anda ikuti karena tentunya orang tua sudah memperhitungkan soal biaya, dengan catatan : "anda harus benar-benar kuliah agar bisa membahagiakan orang tua". Carilah informasi tentang Beasiswa dan tempat kuliah dengan biaya terjangkau. Ketika sudah kuliah, bisa saja anda memikirkan untuk sambil bekerja tapi harus memperhitungkan pembagian waktu. Ambil pekerjaan yang tidak menyita banyak waktu atau yang kerja bergiliran berdasarkan waktu. 

Atau anda ingin bekerja terlebih dahulu, setelah telah mencukupi dana/biaya untuk masuk kuliah, barulah anda mendaftar. Dan bisa juga setelah itu anda kuliah sambil bekerja.

Dengan cara ini kuliah tidak terganggu dan bisa meringankan beban orang tua. Tapi tetap, kuliah adalah prioritas utama. Kuliah sambil kerja bisa memotivasi diri untuk sukses, tetapi sebaiknya dilakukan di tahun ke-2 setelah kuliah. 


MAN JADDA WAJADA!!!
Kalimat ajaib berbahasa Arab ini bermakna ringkas tapi tegas:
Siapa yang bersungguh-sungguh, akan berhasil
 

Berikut beberapa saran jika anda ingin kuliah atau bekerja

Jika ingin Kuliah anda harus mempersiapkan beberapa hal diantaranya :
1. Sesuaikan dengan minat, bakat dan cita-cita
Bagi yang telah memiliki cita-cita tertentu, maka lihatlah jurusan apa yang dapat membawa menuju profesi atau pekerjaan yang diinginkan tersebut. Mengembangkan bakat yang sudah ada disertai dengan rasa suka dan cita-cita pada suatu jurusan studi akan menjadi pilihan yang tepat. 

2.  Mencari informasi
Carilah informasi yang banyak sebagai bahan pertimbangan anda untuk memilih jurusan, baik itu  dari banyak sumber seperti orang tua, saudara, guru, teman, bimbel, tetangga, konsultan pendidikan, kakak kelas, teman mahasiswa, profesional, Internet dan lain sebagainya. Jangan mudah terpengaruh dengan orang lain yang kurang menguasai informasi atau ikut-ikutan teman / trend.  Semua informasi yang didapat dirangkum dan dijadikan bahan untuk membantu memilih jurusan. 

3. Menentukan lokasi dan biaya

Pilihlah lokasi kuliah yang dekat dengan tempat tinggal atau lokasi luar kota yang memiliki biaya hidup yang rendah. Pilih juga tempat kuliah yang biaya pendidikan tidak terlalu tinggi.

4. Coba ikuti seleksi masal yang murni seperti UMPTN, SPMB, Sipenmaru dan lain sebagainya.

Setelah itu , " Biarkanlah hati dan akal sehat anda bicara tanpa adanya campur tangan dari orang lain. Konsultasikan dengan orang tua dan orang lain yang anda percayai. Pemilihan jurusan kuliah sangat menentukan masa depan anda".
--------------------------------------------------------------
Jika ingin Kerja
 anda harus mempersiapkan beberapa hal diantaranya :
1.
 Mencari informasi
Carilah informasi tentang apa persyaratan untuk melamar pekerjaan dan di mana anda bekerja, baik itu dari koran, teman/kerabat, internet, dsb. Tanyakan hal ini dengan orang-orang yang telah berpengalaman dalam hal pekerjaan. 

2. Ambil pekerjaan apapun posisinya
Jika Anda mendapatkan suatu pekerjaan dengan posisi yang bukan Anda harapkan, sebaiknya Anda tidak menolak tawaran tersebut. Anda sebaiknya harus berpikir terlebih dahulu sebelum Anda menolaknya. Jika Anda mendapatkan tawaran pekerjaan tetapi bukan dengan posisi yang disukai, setidaknya jika diterima, Anda akan menjadi seorang pekerja atau karyawan dan bukan lagi sebagai pengangguran. Dengan begitu untuk ke depannya jika Anda ingin mencari pekerjaan yang lain yang sesuai dengan keinginan Anda, pekerjaan tersebut bisa jadi referensi sehingga bisa memudahkan Anda nantinya.

3. Harus mempunyai mental
Jika anda memasuki dunia kerja, sebaiknya anda mempersiapkan mental anda, karena dalam dunia kerja kita dituntut untuk bekerja secara disiplin / profesional yang menguras tenaga, waktu dan perasaan. Jangan mudah menyerah, jadikan teguran sebagai penyemangat untuk dapat lebih baik.

4. Belajar dan bergaul
Jangan pernah malu untuk belajar, perbaiki terus kemampuan kerja anda, baik menyangkut masalah efektif maupun efisiennya. Belajarlah hal-hal yang dalam dalam pekerjaan anda, jadikan anda sebagai yang paling dulu tahu tentang update pekerjaan. Carilah teman-teman yang dapat mendukung anda dalam pekerjaan, bergaullah dengan orang-orang yang dapat menghargai waktu kerja. Pilihlah teman-teman yang baik, tidak harus banyak tetapi anda bisa bermanfaat untuknya dan teman anda dapat bermanfaat untuk anda.

Uraian di atas didapat dari pengalaman penulis dan dari sumber-sumber.
Dan bila ada saran yang lain, bisa anda komentar.
Saran dan Kritik yang membangun KAMI butuhkan.
SEMOGA BERMANFAAT.

imamupa@ymail.com
Blog : imamupa.blogspot.com
FB : ikatan mahasiswa muara padang
Sumber :



Minggu, 20 Mei 2012

Asas-asas Organisasi Kemahasiswaan


Dalam praktiknya perjalanan organisasi kemahasiswaan tidak dapat terlepas dari munculnya berbagai kendala. Kendala tersebut biasanya muncul karena ketidak pahaman para pelaku organisasi terhadap apa dan bagaimana yang harus dilakukan dalam menjalankan sebuah organisasi. Oleh karena itu, sangat diperlukan adanya kesadaran para pelaku organisasi tentang perlu dan pentingnya menguasai asas-asas organisasi (Sutarto, 1992:40). Terdapat empat pilar yang harus dipenuhi dalam menjalankan sebuah organisasi, antara lain  sebagai berikut :
  1. Komunikasikomunikasi  merupakan elemen penting dalam menjalankan organisasi kemahasiswaan. Salah satu manfaat dari komunikasi adalah agar tidak terjadi miskonsepsi antara pengurus, anggota, yang memberi perintah dan yang menjalankan perintah. Dalam hal ini, komunikasi haruslah dikemas dengan baik, karena jika salah dalam berkomunikasi maka akan berakibat fatal terhadap berjalannya sebuah organisasi.
  2. Profesionalitas,  profesionalitas  dalam pandangan ini menitik beratkan pada pembagia tugas dan kerja dalam organisasi kemahasiswaan. Pembagian kerja dalam sebuah organisasi haruslah sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing berdasarkan kewenangan yang melekat padanya dan setiap orang yang diberikan mandat tersebut haruslah menjalankannya dengan sebaik-baiknya.
  3. Kemandiriankemandirian dalam sebuah organisasi kemahasiswaan bertujuan untuk membentuk mahasiswa/i menjadi mandiri. Dalam ini, setiap anggota/pengurus dapat melaksanakan tugasnya di organisasi dengan atau tanpa bantuan anggota yang lain, ini dapat terasa manfaatnya ketika mahasiswa/i tersebut hidup dalam organisasi yang cakupannya lebih besar (Negara).
  4. Kekeluargaankekeluargaan sangat diperluka ketika kita hidup dalam sebuah organisasi, hubungan antar anggota (human relation) terjalin dengan baik. Berjalannya sebuah organisasi apalagi organisasi kemahasiswaan akan lebih bermakna ketika disertai dengan semangat kekeluargaan tanpa terlalu memposisikan sebagai seorang birokrat, yakni lebih kepada bagaimana mencapai tujuan organisasi secara bersama-sama. 

copy @ tinjauan umun tentang organisasi kemahasiswaan Universitas Pendidikan Indonesia.

Rabu, 18 April 2012

Minggu, 08 April 2012

" Perjuangan Menuntut Ilmu di daerah terbelakang"



" Perjuangan Menuntut Ilmu "

Jalur, Muara Padang. Itulah yang penulis juga alami saat menempuh pendidikan di bangku sekolah dasar, menengah pertama, dan menengah atas. Dengan jarak tempuh yang jauh, dengan kondisi jalan tanah. Bila kemarau kami berkabut debu, jika musim hujan kami akan menghadapi jalan yang becek yang lengket.  Terkadang diantara kami harus jatuh bangun menyusuri jalan tanah yang hancur untuk menuju sekolah. Sesampainya di sekolah kami harus menimba ilmu dengan kondisi badan capek. Tidak sedikit siswa yang tidak masuk sekolah karena sakit jika musim hujan datang. 

Kami anak jalur sangat berterimakasih kepada Ibu dan Bapak guru yang bersedia mengabdikan dirinya untuk membagi ilmu kepada kami di daerah terbelakang ini. Penulis semakin memahami kalimat "Guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa" benar-benar nyata dirasakan.

Terkadang kami mengeluh dengan kondisi seperti itu, dan seringkali timbul pertanyaan " Dimana peran pemerintah daerah, kanapa jalan kami masih seperti ini ? Padahal daerah kami berlimpah hasil buminya"
Dan kami akan terus berjuang untuk masadepan yang lebih baik, meskipun dengan keterbatasan yang ada.

Tapi kami bersyukur karna masih banyak daerah-daerah lain yang senasib atau bahkan lebih memperihatinkan keadaannya, tapi semangat untuk menuntut ilmu tetap membara.
Sebagai gambaran adalah film "Denias_Senandung_di_Atas_Awan" dan juga "Laskar Pelangi".

Tetapi kami tetap "CINTA INDONESIA".